SIDIKJARI- Dewan Pimpinan Cabang Posko Perjuangan Rakyat (Pospera) Kabupaten Purwakarta telah menyatakan komitmennya untuk mengawal 100 hari pertama kerja Bupati dan Wakil Bupati Purwakarta yang baru dilantik.
Ketua DPC Pospera Purwakarta, Sutisna Sonjaya, menegaskan bahwa pelantikan Bupati dan Wakil Bupati bukanlah sekadar seremoni belaka, melainkan merupakan momen penting yang membawa harapan besar bagi masyarakat Purwakarta untuk mencapai perbaikan yang signifikan dalam berbagai aspek kehidupan.
“Mengawal 100 hari kerja pertama bupati dan wakil bupati terpilih adalah bentuk tanggung jawab moral sebagai masyarakat Purwakarta.” ungkapnya, Kamis,(20/2/2025).
Ia menekankan bahwa masyarakat memiliki peranan penting dalam mengawasi dan mendukung pelaksanaan program-program yang telah direncanakan oleh pemerintah daerah.
Menurutnya, pengawasan ini tidak hanya berdimensi kritik, tetapi juga merupakan bentuk partisipasi aktif untuk memberikan masukan positif yang konstruktif.
Lebih lanjut, Sutisna mengingatkan bahwa kritik yang disampaikan haruslah berdasarkan data dan fakta.
"Kita tidak boleh asal kritik. Setiap masukan harus didasarkan pada informasi yang valid agar dapat menjadi acuan yang tepat dalam perbaikan kinerja pemerintah," jelasnya.
Sutisna juga menekankan pentingnya realisasi janji-janji politik yang telah disampaikan selama masa kampanye.
"Janji-janji politik yang disebutkan saat kampanye harus segera direalisasikan,jangan ada kata lelah untuk rakyat,” tutup Sutisna.
Komentar0