GUYoGpApTSrlBSY5TpC8BSd8Ti==

Kapolres Majalengka Pimpin Acara Kenal Pamit Kasat Narkoba dan 3 Kapolsek

MAJALENGKA,(sidikjari.co.id) Kapolres Majalengka AKBP Dr. Bismo Teguh Prakoso, memimpin acara kenal pamit Kasat Narkoba, Kapolsek Cigasong, Kapolsek Jatitujuh dan Kapolsek Sindangwangi Polres Majalengka di Aula Kanya Wasishta Polres Majalengka, Jum'at 30 Oktober 2020.

Kegiatan ini dihadiri para perwira, pejabat utama (PJU) anggota Bhayangkari dan perwakilan personil jajaran. Acara ini digelar setelah sebelumnya dilaksanakan upacara serah terima jabatan untuk posisi Kasat Narkoba, Kapolsek Cigasong, Kapolsek Jatitujuh dan Kapolsek Sindangwangi Polres Majalengka.

Saat itu Kasat Narkoba Polres Majalengka yang sebelumnya dijabat AKP Ahmad Nasori yang mendapat jabatan baru Kapolsek Kaliwedi Polresta Cirebon kini digantikan oleh IPTU Udiyanto yang sebelumnya menjabat Kapolsek Sindangwangi Polres Majalengka.

Sementara posisi Kapolsek Cigasong yang sebelumnya dijabat AKP Kusdinar Idris Rozaly diserahterimakan ke AKP Atik Suswanti yang sebelumnya menjabat Kapolsek Cibereum Polres Sukabumi Kota, Sedangkan AKP Kusdinar meduduki jabatan barunya sebagai Kasubag Bin Ops Bag Ops Polres Majalengka.

Kapolsek Jatitujuh AKP Asep Supriadi kepada IPTU Kennedy Joko Lelono yang sebelumnya sebagai KBO Sat Intelkam Polres Majalengka, Sedangkan AKP Asep Supriadi meduduki jabatan barunya sebagai Kanit 2 Si Patwal Airud Subdit Patroli Airud Dit Polairud Polda Jabar. Acara kenal pamit atau pisah sambut ini berlangsung sederhana namun khidmat dan penuh haru.

Dalam sambutannya, Kapolres menyampaikan agar seluruh pejabat baru dapat segera menyesuaikan diri dengan jabatan barunya. Semoga semua tugas di tempat baru dapat dilaksanakan dengan baik dan penuh tanggungjawab.

(R)**

Komentar0

Type above and press Enter to search.