PURWAKARTA,sidikjari.net-Pemerintah mengucurkan bantuan langsung tunai (BLT) untuk warga desa mulai April hingga Juni.
DPC Projo Purwakarta,Asep Burhana mengatakan pengawasan ketat akan diterapkan dalam Program Bantuan Langsung Tunai (BLT) untuk warga desa yang terdampak wabah Covid-19.
"Tujuannya supaya program yang didorong oleh Presiden Jokowi ini tepat sasaran dan tidak dimanfaatkan oleh penumpang gelap," katanya,kamis,(23/4/2020).
Dia meminta pemerintah daerah , kepala desa, perangkat desa, Pendamping Desa dan juga masyarakat aktif mengawasi pelaksanaan program BLT ini .
"Laporkan segera jika ada kejanggalan- kejanggalan di Lapangan,"tegasnya.
Menurut Asep, program BLT untuk warga miskin di desa adalah salah satu upaya pemerintah meringankan beban masyarakat akibat wabah Covid-19. Progam BLT Desa ini sebagai wujud perhatian kepada warga desa yang menderita akibat imbas Corona
"Jangan ada pihak yang memanfaatkan wabah Covid-19 untuk kepentingan pribadi, ternasuk mempermainkan dana BLT. Kami berharap tidak ada temuan- temuan dan kasus hukum untuk program ini,"ucapnya.(ris)
Komentar0